KEDIRI- Kemarin siang (4/10) ribuan pelajar
se-Eks Karisidenan Kediri berbondong-bondong memadati Gedung IKCC, Insumo
Palace. Mereka datang dengan mengenakan kostum yang beraneka ragam, ada yang
mengenakan kebaya, kostum bergaya Eropa, bahkan ada juga yang mengenakan kostum
robot. Ya, Opening Ceremony School Contest VII yang diadakan mulai pukul
14.30 WIB ini berlangsung meriah. Bahkan sebelum acara dimulai, pelajar dari
berbagai kontes sudah berkumpul di depan panggung. Mereka menikmati suguhan
penampilan Tari Ande-Ande Lumut yang ditampilkan perwakilan siswa dari berbagai
sekolah di Kota Kediri.
Opening Ceremony ini dihadiri Tauhid Wijaya,
selaku Pimpinan Redaksi Radar Kediri, Raymond, selaku perwakilan dari sponsor
Honda, Andi Renata Agustayudi, selaku Pimpinan LBPP LIA cabang Kediri, serta
Samsul Ashar selaku Walikota Kediri. Dalam sambutannya, Tauhid Wijaya
mengungkapkan bahwa pesta pelajar terbesar ini sudah ada sejak tahun 2006 dan
selama penyelenggaraanya selalu berlangsung meriah. Ia berharap agar acara ini
selalu berkembang dengan baik. “Dengan ini, kita dapat mengambil peran dalam
membangun potensi yang ada,” ujar Tauhid.
Acara yang digawangi berbagai macam kontes ini bertambah seru karena
adanya lomba tambahan yang dipersembahkan Honda. Saat sambutannya, Raymond
menjelaskan idenya untuk mengadakan lomba kostum mirip Caisar yang
memperebutkan uang tunai senilai Rp 500.000,00 dan Rp 250.000,00. “Ayo semua
berlomba-lomba mengenakan kostum Caisar pada hari Minggu,” tambah Raymond
memberi semangat peserta. Selain Tauhid dan Raymond, Yudi (panggilan Andi
Renata Agustayudi.red) juga mengungkapkan banyak terimakasih kepada
pihak Radar Kediri dan peserta lomba atas antusiasnya yang besar terhadap School
Contest tahun ini. Dalam sambutannya, ia berharap dapat lebih mengenalkan
LBPP LIA yang merupakan lembaga kursus bahasa Inggris tertua di Indonesia
kepada masyarakat Kediri.
Acara diakhiri dengan sambutan dari walikota Kediri. Dalam sambutannya,
Samsul Azhar memberi wejangan kepada para peserta, bahwa remaja yang
sesungguhnya adalah remaja yang mempunyai karakter dan kepribadian yang baik.
“Lakukanlah kegiatan yang bermanfaat, agar kita tidak nglamun lalu digoda syetan. Nikmatilah rasa
kebersamaan ini. Narkoba YES, prestasi NO,” ujar Samsul. Opening Ceremony
ini diakhiri pukul 15.00 WIB dengan ditandai adanya letusan kertas tanda
dimulainya Final Party School Contest VII.(am)